- admin
- April 20, 2021
- 9:44 pm
- No Comments
PPDB MTs Al Khairiyah Cugung Akan Segera Dibuka!
Cugung, Rajabasa, Lampung Selatan (MTs Al Khairiyah Cugung)- Semester Genap Tahun Pelajaran 2020-2021 akan segera berakhir. Saat ini sudah banyak orang tua dan calon siswa yang bertanya terkait PPDB yang akan dilaksanakan di MTs Al Khairiyah Cugung. Terutama di tengah Pandemi Covid-19 yang belum juga berakhir. Beberapa Orang Tua Calon Peserta Didik Baru mulai bertanya teknis PPDB MTs Al Khairiyah Cugung Tahun ini. Untuk menjawab dan memberikan informasi kepada masyarakat terkait hal tersebut, kami umumkan bahwa PPDB MTs Al KHairiyah Cugung tahun 2021 akan dilaksanakan melalui 2 cara yaitu pendaftaran secara offline dan online. Berikut ini adalah teknis dan waktu Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2021 di MTs Al Khairiyah Cugung:
- PPDB MTs Al Khairiyah Cugung Tahun 2021 (T.P 2021-2022) akan mulai di buka pada tanggal 26 April – 19 Juni 2021.
- PPDB MTs Al Khairiyah Cugung Tahun 2021 akan dilakukan melalui 2 cara yaitu offline dan online.
- PPDB Offline dapat dilakukan oleh Orang Tua Calon Peserta Didik Baru mulai tanggal 26 April dengan mendatangi MTs Al Khairiyah Cugung, (Buka Setiap Hari Kerja) mulai pukul 07:30 s/d 14:00 WIB, dengan tetap memperhatikan Protokol kesehatan.
- PPDB Online dapat dilakukan dengan cara membuka website PPDB Online MTs Al Khairiyah Cugung, lalu kemudian mengisi formulir PPDB Online dan mengikuti langkah-langkah yang telah disediakan di website tersebut. Website PPDB Online MTs Al Khairiyah Cugung dapat diakses di alamat : https://ppdb.mtsalkhairiyahcugung.com
- Website PPDB Online MTs Al Khairiyah Cugung baru akan dibuka pada tanggal 26 April 2021.
Berkas Persyaratan PPDB
Adapun berkas persyaratan yang harus dilengkapi oleh Calon Peserta Didik Baru adalah sebagai berikut:
- Fotocopy SKHU Sementara/Surat Keterangan Lulus dari SD/MI sebanyak 2 lembar.
- Foto Copy Akte Kelahiran sebanyak 2 lembar
- Fotocopy Kartu Keluarga sebanyak 2 lembar
- Pas Foto 3×4 dengan background berwarna merah sebanyak 3 lembar.
- Fotocopy KTP Orang Tua (Ayah dan Ibu)
- Foto Copy Buku Rapor 1 Rangkap.
- Foto Copy Kartu KIP sebanyak 2 lembar (jika memiliki)
- Materai 10.000 sebanyak 1 pcs.
- Seluruh berkas persyaratan dimasukan kedalam Map Folio (Map Kertas) dengan ketentuan sebagai pendaftar laki-laki menggunakan Map berwarna Kuning, dan pendaftar perempuan menggunakan map berwarna merah.
Demikianlah informasi terkait tanggal pembukaan masa Penerimaan Peserta Didik Baru MTs Al Khairiyah Cugung Tahun 2021. Untuk informasi terkait PPDB MTs Al Khairiyah Cugung akan selalu kami update di website ini. Untuk itu para orang tua, masyarakat ataupun calon peserta didik baru agar selalu mengunjungi website ini agar tidak tertinggal informasi.